Diabetes dalam kehamilan
Diabetes yang baru muncul selama kehamilan disebut diabetes gestational. Keadaan ini terjadi karena tubuh tidak mampu memproduksi insulin yang cukup (hormon yang penting untuk mengontrol glukosa darah) untuk mencukupi kebutuhan ekstra selama kehamilan. Hal ini yang menyebabkan glukosa darah menjadi meningkat.
Diabetes gestational ini biasanya muncul di pertengahan kehamilan atau akhir kehamilan.
Berapa sering terjadinya diabetes gestasional?
Diabetes gestasional sangat sering terjadi. Keadaan ini dapat mengenai 18 dari 100 wanita hamil.
Anda akan lebih berisiko mendapatkan diabetes gestasional bila anda memiliki faktor risiko berikut:
-
Indeks massa tubuh anda 30 atau lebih
-
Memiliki riwayat melahirkan bayi besar diatas 4 kg atau lebih
-
Bila pada kehamilan sebelumnya juga mendapatkan diabetes gestasional
-
Bila anda memiliki riwayat keluarga dengan diabetes
Bagaimana saya mengetahui bahwa saya mendapatkan diabetes gestasional?
Pemeriksaan darah yang dilakukan diawal kehamilan awal dan antara usia kehamilan 24-28 minggu menunjukkan tingginya kadar gula darah. Pemeriksaan ini disebut tes toleransi glukosa oral (TTGO). Adapun pemeriksaan ini diawali dengan puasa yang dimulai malam harinya dan kemudian dipagi harinya akan dilakukan pemeriksaan darah. Setelah itu anda akan diberikan segelas air gula. Pemeriksaan darah akan dilakukan lagi setelah 1-2 jam untuk melihat bagaimana tubuh anda bereaksi dengan pemberian gula.
Apakah artinya untuk kehamilan dan janin saya bila saya mendapatkan diabetes gestasional?
Kebanyakan wanita dengan keadaan ini akan mendapatkan kehamilan dan bayi yang sehat namun terkadang dapat menimbulkan masalah serius khususnya bila diabetes gestasional ini tidak terdeteksi.
Sangat penting untuk mengontrol kadar gula dalam darah selama kehamilan. Karena bila kadar gula anda terlalu tinggi, maka janin anda akan menghasilkan insulin lebih banyak yang mana akan membuat janin anda akan tumbuh lebih besar dan meningkatkan kemungkinan dilakukannya induksi persalinan (dirangsang), sesar, masalah serius saat persalinan dan kematian janin.
Risiko ini menjadi tinggi bila gula darah anda tidak terkontrol.
Janin yang membuat ekstra insulin, nantinya dapat memiliki gula darah yang rendah setelah lahir dan berisiko untuk membutuhkan ruang rawat intensif pasca lahir.
Janin anda juga berisiko menjadi obesitas dan/atau diabetes kelak.
Bagaimana peran makan sehat dan olahraga?
Penanganan paling penting dalam diabetes gestasional ialah makan sehat dan olahraga. Biasanya kadar gula darah akan membaik dengan pengaturan makan dan olahraga teratur.
Apakah saya akan membutuhkan terapi?
Sekitar 1 dari 5 wanita dengan diabetes gestasional akan membutuhkan tablet dan/atau suntikan insulin untuk mengontrol kadar gula darah mereka.
Apa yang terjadi setelah bayi saya lahir?
Bayi akan rawat bersama dengan anda kecuali bila membutuhkan penanganan ekstra.
ASI adalah makanan terbaik untuk bayi sehingga tidak ada alasan untuk tidak menyusui.
Bayi anda akan diperiksa kadar gula dalam darahnya beberapa jam setelah lahiran untuk memastikan gula darahnya tidak terlalu rendah.
Diabetes gestational biasanya akan membaik pasca lahiran dan biasanya anda akan disarankan menghentikan obat-obatan diabetes segera setelah bayi anda lahir.
Sebelum anda pulang ke rumah, gula darah anda akan diperiksa kembali untuk memastikan gula darahnya telah kembali normal.
Anda sebaiknya periksa kadar gula darah 6-8 minggu setelah bayi anda lahir.
Apakah ada follow up lanjutan yang saya dapatkan?
Bila gula darah anda tetap tinggi, anda akan dalam penanganan dokter ahli diabetes.
Anda akan diberikan informasi mengenai pola hidup, makan, olahraga dan mengontrol berat badan.
Wanita yang pernah alami diabetes gestasional, 1 diantara 3 wanita dengan keadaan ini akan mendapatkan diabetes tipe 2 dalam 5 tahun setelahnya. Anda akan disarankan untuk periksa kadar gula darah puasa tiap tahunnya.
Bagaimana dengan kehamilan berikutnya?
Memiliki berat yang sesuai dengan tinggi anda (normal indeks massa tubuh), makan makanan yang sehat dan olahraga teratur sebelum hamil akan mengurangi risiko untuk mendapatkan diabetes kembali.
Jika anda berencana hamil, sebaiknya mulai mengkonsumsi asam folat dosis tinggi (5 mg).